Waspada Leptospirosis, Penyakit Saat Musim Hujan Tiba



Datangnya musim hujan seperti saat ini menimbulkan banyak perubahan lingkungan terutama suhu yang juga berdampak pada kehidupan mikroba dan bakteri yang tersebar di lingkungan anda, apalagi hujan dengan intensitas deras sehingga menyebabkan banjir. Ketika banjir tiba sampah-sampah mulai berserakan yang terbawa oleh arus air

Selain sampah, hewan pengerat seperti tikus juga mulai memasuki rumah yang bisa mendatangkan bakteri leptospira yang dapat di sebarkan melalui urine, atau darah yang terinfeksi oleh bakteri ini. ada beberapa hewan yang menjadi pembawa bakteri leptospira seperti  tikus, anjing, serta babi.

Leptospirosis adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri leptospira yang banyak ditemui diarea tropis dan subtropis dimana udaranya panas dan lembab sehingga bakteri ini dapat bertahan

Gejala yang mulai timbul apabila kita sudah terserang penyakit leptospirosis seperti dilansir dari nhs.uk adalah temperatur tubuh mencapai 38-40 derajat celcius, sakit kepala secara tiba-tiba, mual mutah, hilang nafsu makan, batuk.

Baca juga

Penyakit leptospirosis sangat berbahaya sehingga pada awal tahun ini Dinkes Kebumen menetapkan leptospirosis sebagai kejadian luar biasa (KLB) dengan angka kefatalan kasus atau CFR mencapai 17,39% dengan 47 kasus 8 diantaranya meninggal dunia, sebelum ini terjadi pada keluarga anda ada baiknya melakukan pencegahannya seperti berikut ini:

  • Gunakan pakaian yang melindungi tubuh serta bersihkan dan tutu luka dengan sebaik mungkin
  • Gunakan juka pakaian yang  layak saat akan berolahrga atau beraktifitas di luar
  • Mandi setelah melakukan aktifitas di lingkungan berair
  • Jangan menyentuh bangkai hewan secara lansung
  • Biasakan mencuci tangan setelah terlibat kontak dengan hewan
  • Waspadai air yang akan diminun atau sudah direbus dahulu sebelumnya
  • Vaksin hewan peliharaan anda agar terhindar dari leptospirosis

Tidak ada komentar: